RSS

Install Ubuntu 10.04

Ubuntu merupakan operating system yang berbasis open source, banyak sekali keuntungan yang bisa kita manfaatkan dari operating system ini, cara installnya pun cukup mudah dan cepat.
Disini saya akan menginstall sistem operasi Ubuntu 10.04 LTS


Langkah Pertama (boot lewat CD)
  • Masukkan installer dari CD maupun USB
  • Installer bisa di unduh di website Ubuntu
  • Buat proses live CD dengan booting melalui installer, caranya saat pertama kita masuk BIOS tekan esc, f2, delete sesuai dengan petunjuk BIOS masing - masing

Langkah Kedua (menjalankan live CD)
  • Kita akan dihadapkan dengan pilihan bahasa, kita pilih bahasa English, lalu tekan enter

  • Lalu ada beberapa opsi yaitu live CD, install, test memory dll
  • Kita pilih Try Ubuntu, karena kita akan membuat atau merubah partisi terlebih dahulu 

  • Nah sekarang kita sudah masuk dalam desktop ubuntu


    Langkah Ketiga (menentukan partisi)
    • Masuk kedalam aplikasi GUI yang telah disediakan dengan membuka aplikasi yang berada di System - Administration - GParted

    • Setelah masuk dalam GParted kita bisa menentukan lokasi partisi terlebih dahulu.
    • Nah di Ubuntu file system yang mesti kita siapkan adalah file system ext dan linux-swap 
    • Buat dahulu file system ext

    • Lalu kita bisa me resize nya, nah kita atur dahulu size untuk ext

    • Sisakan file system untuk linux-swap dengan size 2x RAM

    • Nah setelah di add berikut adalah untuk membuat file system linux-swap

    • Menentukan type linux-swap

    • Setelah di add kita apply, tunggu beberapa saat dan kita close saat muncul seperti gambar dibawah


    Langkah Keempat (proses instalasi)
    • Proses partisi telah selesai, selanjutnya kembali ke desktop lagi dengan menutup GParted, dan membuka Install Ubuntu 10.04 LTS

    • Setelah itu kita pilih bahasa untuk Ubuntu kita nantinya

    • Forward aja setalah selesai memilih bahasa dan masuk ke zona waktu

    • Forward lagi setelah menentukan lokasi dan menentukan jenis keyboard layout

    • Pilih default USA dan forward lalu menentukan letak instalasi

    • Pilih yang manual saja lalu forward dan muncul pilihan lokasi file system

    • Kita pilih letak partisi /dev/sda1 dengan men ceklist atau double click

    • Nah partisi /dev/sda1 kita berikan type ext4 dan beri tanda ceklist untuk Format the partition
    • Dan memberikan pilihan Mount Point tanda / atau root

    • Lanjutkan langkah seperti gambar di atas dengan memencet button OK dan Forward
    • Setelah itu masukkan username dan password untuk Ubuntu kita

    • Ready to install ?? pilih install

    • Ok kita tunggu proses instalasi


    Langkah Kelima (test)
    • Setelah proses instalasi selesai kita Restart Now ubuntu 

    • Finish, kita bisa lihat hasilnya



    OK proses instalasi telah selesai, dan langkah terakhir tinggal kita modifikasi ubuntu kita dengan merubah tampilan-tampilan maupun mengupdate Repository Ubuntu

    0 comments:

    Posting Komentar